banner

Contoh Surat Lamaran Kerja - Cara Membuat Surat Lamaran Kerja

Posted by Unknown 0 komentar
Contoh Surat lamaran Kerja - Untuk anda yang ingin berkarir dalam dunia pekerjaan, pastinya anda akan sulit sekali kalau anda memang merasa masih awam dan langsung membuat yang namanya Surat lamaran Kerja, dan itu sangatlah penting untuk anda bisa mendapatkan suatu pekerjaan.

Di dalam Surat Lamaran Kerja terdapat berbagai macam informasi seputar diri anda sendiri, mulai dari biodata, pendidikan, dan pengalaman kerja anda, semua harus anda tulis dengan sejujur jujurnya dan menggunakan tulisan tangan anda, agar lebh meyakinkan.

Langsung saja akan kami berikan Contoh Surat lamaran Kerja di bawah ini :

1. Heading Bagian atas surat bisa "ditiadakan", "memberi tanggal", "menuliskan alamat anda", atau "menuliskan tanggal dan alamat anda".

2. Yang dituju Ingat anda harus tau kepada siapa/bagian apa surat lamaran anda ditujukan (biasanya tertera pada lowongan kerja).

3. Sapaan pembuka "Dengan hormat," Jangan pernah menggunakan "Selamat pagi," atau "Selamat siang,"(saya pernah melihat surat lamaran menggunakan 2 kata ini) karena itu adalah kesalahan fatal. Surat lamaran anda akan langsung dibuang karena dicap sok tau kalo surat anda akan dibaca pagi atau siang. hahaha.

4. Isi surat Isi surat harus ringkas tapi berisi. Gunakan kata2 sederhana, efektif, dan impresif. Bila kalimat pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah yang baca. hehehe.

4.1 Paragraf 1 Jelaskan tujuan dan ketertarikan anda akan lowongan tersebut. Sebutkan dimana anda mendapatkan informasi tentang lowongan tersebut. Bila lowongan tersebut anda ketahui/rekomendasi dari teman yang bekerja diperusahaan tersebut, maka sebutkan namanya karena akan menjadi poin+ untuk anda.

4.2 Paragraf 2 Secara umum isi paragraf 2 adalah tentang latar belakang pendidikan dan pengalaman kerja anda. Namun perhatikan pada persyaratan lowongan tersebut, bila tercantum batasan umur, status perkawinan, kondisi kesehatan, dll maka cantumkan juga pada paragraf ini.

4.3 Paragraf 3 Bila status anda saat ini adalah masih karyawan atau sejenisnya, maka tuliskan diparagraf ini beserta penyampaian apa saja berkas lampiran anda. Bila tidak, cukup sebutkan lampiran anda + paragraf 4 dijadikan 1 paragraf.

4.4 Paragraf 4 Ini bagian terpenting. Isinya tentu saja kalimat penutup surat. Bila paragraf ini masih dibaca, berarti pembaca tertarik dengan paragraf 2. Jangan hanya menuliskan "Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.", tambahkan juga kalimat yang sedikit memelas namun jangan merendah.

Berikut contoh surat lamaran kerja secara lengkap. Hilangkan yang tidak perlu.

Jl. Petukangan Utara 12 Joglo Jakarta Barat 12260 Oktober 2011

Kepada Yth,

HRD Manager
PT. HAMPIR SUKSES
Jl. Antah Berantah No. 123
Jakarta Tenggara

Dengan hormat,

Ny. Yang Sudah Tua, seorang asisten kacau balau di perusahaan Anda, menginformasikan kepada saya tentang adanya lowongan untuk bagian pecah belah di PT. Hampir Sukses. Sehubungan dengan hal itu, saya sampaikan keinginan saya bergabung di PT. Hampir Sukses.

Usia saya 27 tahun, belum menikah dan memiliki kondisi kesehatan yang sangat baik. Saya dapat berbahasa Inggris dengan baik secara lisan maupun tulisan. Latar belakang pendidikan saya sebagai lulusan dari Program S1 Pemecahan Universitas Penghancuran (UNPENG) Jakarta pada tahun 2005. Saya mempunyai pengalaman bekerja selama 6 tahun yang berhubungan dengan Pecah Belah, Pecah Retak dan Pecah Hancur di sebuah perusahaan peleburan swasta nasioanal.

Saat ini saya masih bekerja sebagai staff Pengerusakan di PT. Hampir Bangkrut. Saya senang untuk belajar, dan dapat bekerja secara mandiri maupun dalam tim dengan baik. Dalam surat ini saya lampirkan data-data tentang diri saya berikut foto terakhir sebagai bahan pertimbangan bapak/ibu.

Terima kasih atas perhatian dan waktu yang Bapak/Ibu luangkan untuk membaca surat lamaran ini. Besar harapan saya agar bapak/ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih terperinci tentang potensi diri saya. Seperti yang tersirat di resume, saya mempunyai latar belakang pendidikan, pengalaman potensi dan antusiasme untuk meraih sukses bersama PT. Hampir Sukses.

Hormat saya,



Herro

------------------------------------------------------------------------------------

Siska Rumaini
Jalan Mawar 1 Surabaya
085632650xx
Surabaya, 26 Agustus 2011

Kepada

SEO Suka Maju Indonesia
Jalan Sekarilalita VII/7
Surabaya – Jawa Timur
Telp : (031) 843 3171

Dengan hormat,

Sehubungan dengan informasi dari surat kabar harian Jaya pada tanggal 18 Agustus 2011, bersama ini saya bermaksud melamar pekerjaan di perusahaan Bapak / Ibu.

Sebagai informasi, saat ini saya sedang kuliah program S1 Fakultas Ekonomi Departemen Manajemen Universitas Joko Tingkir Surabaya semester akhir. Kelebihan yang saya miliki adalah jujur dan bisa bekerja sama dengan baik.

Besar harapan saya atas terkabulnya permohonan ini dan saya siap menerima panggilan testing / wawancara apabila diperlukan.

Atas perhatian serta kesempatan yang Bapak / Ibu berikan, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,



Siska Rumaini

Nah diatas merupakan Contoh Surat lamaran Kerja dari The News, semoga saja bermanfaat untuk anda semua, dan jangan lupa untuk melihat atau membaca artikel kami yang lalu seperti Toko Online, yang mudah mudahan saja bermanfaat untuk anda semua, berikan komentar pada kolom yang sudah kami sediakan untuk perkembangan blog kami.

0 komentar:

Posting Komentar

Categories

Agen Bola (11) Antivirus (1) Belajar Gitar (3) Belajar Hipnotis (3) Berita Terbaru (10) Breaking News (8) Butik Online (3) cerita dewasa (8) Cerita Lucu (9) CERITA NATAL (1) CERITA PANAS (3) Contoh Makalah (1) Contoh Pidato (1) Cowok Keren (1) Daftar Transfer Pemain (1) FILM TERBARU (11) Foto Animasi (1) FOTO ARTIS (23) Foto Binatang (1) foto lucu (3) Game HP (1) Game online (11) Game PC (1) Harga Cincin Kawin (1) Harga emas (4) harga HP Terbaru (6) Harga Kamera (1) Harga laptop (1) Harga Mobil (1) Harga Motor (3) Harga TIKET pASAWAT (2) Hari Raya Imlek (1) Hasil Liga Champions (1) Hasil Togel (1) HOT ARTIS (10) Hot News (19) INTERNATIONAL (2) Jadwal Moto Gp (1) Jadwal Sepak Bola (4) Judul Skripsi (1) Karya Tulis (1) Kata Bijak (3) Kata Cinta (5) Kata Galau (2) Kata Gokil (1) Kata Kata Lucu (2) Kata Rayuan Gombal (2) Klasemen Sepak Bola (1) Komik Terbaru (2) kontak jodoh (1) Kontes SEO (3) Kumpulan Pantun (1) Kumpulan Puisi (13) Kunci Gitar (1) Lagu Terbaru (8) Lagu Valentine (1) Lirik Lagu (3) Lowongan Pekerjaan (3) Pantun Lucu (1) Profil Band (2) Profil Pemain Bola (4) Profil Selebritis (3) Ramalan (5) Ramalan Nama (5) Resep Kue Kering (1) resep makanan (4) Screensaver (1) Sms Cinta (4) sms gratis (1) Sms Hari Raya (1) sms Imlek (1) SMS Lucu (3) SMS NATAL (2) Sms Puasa (2) Sms Ramadhan (1) Sms Sedih (1) SMS TAHUN BARU (1) SNMPTN (1) status lucu (4) Surat Lamaran Kerja (1) Tips Cinta (4) tips dan trik (8) tips diet (3) Tips Kesehatan (14) Toko Online (1) TRAVEL (1) Tv Online (2) Ucapan Cinta (1) Ucapan Selamat Pagi (1) VIDEO LUCU (1) Video Panas (1) YOUTUBE (1)

My Friend Blogger