banner

Permainan Yang Berpotensi Buruk Untuk Anak Anda

Posted by Unknown 0 komentar
kali ini The News akan memberikan info yang mungkin saja bermanfaat untuk pengetahuan anda sehari hari dimana memang sangat banyak sekali info yang mungkin saja belum tahu, seperti yang akan kami berikan untuk edisi kali ini, yaitu seputar Permainan yang berpotensi Buruk Untuk Anak.

Dimana memang banyak permainan yang berpotensi untuk dapat merusak mental serta pertumbuhan anak anda, dan itu sungguh sangat anda amati benar apa yang sedang anak anda pegang atau mainkan, sebab perkembangan anak anda tergantung dari anda sebagai orang tua.



Langsung saja anda lihat infonya, Tak dapat dipungkiri, sebagian besar anak Indonesia masa kini gandrung akan permainan moderen seperti Play Station dan Nintendo. Tapi siapa yang mengetahui potensi buruk yang ditimbulkan dari permainan tersebut?

Peneliti Mainan dan Permainan Tradisional, Mohamad Zaini Alif, mengatakan, ada sejumlah efek negatif yang ditimbulkan dari permainan moderen. Zaini menyebutkan, paling tidak, efek tersebut muncul pada kondisi kesehatan dan psikologis pemain permainan modern itu.

Dari sisi kesehatan, Zaini menjelaskan, mereka yang kerapemainkan Play Station cenderung akan mengalami cedera pada tulang belakang. Terutama, ujar dia, mereka yang selama berjam-jam berada di depan layar televisi dan memainkan stik yang ada di tangannya.

Kondisi seperti itu, ujar Zaini, akan berkontribusi pada penyakit tulang belakang yang diakibatkan karena keadaan tulang yang senantiasa statis. Karena tidak bergerak dalam waktu lama, ujar dia, tulang kemudian menjadi kaku dan kaget saat ada gerakan pada tulang tersebut. "Bila berulang kali seperti itu, maka akan terjadi cedera di sana," ungkap Zaini, Ahad (6/5).
Kemudian, tutur Zaini, tangan yang kerap memegang stik dan menekan sejumlah tombol yang ada dalam kurun waktu yang cukup lama, juga dapat membahayakan. Kondisi seperti itu, ungkap dia, akan berkontribusi pada kemunculan sindrom vibrasi lengan. "Efeknya, tangan akan senantiasa bergetar," tutur Zaini.

Selain dari sisi kesehatan, Zaini mengatakan, permainan modern juga mempengaruhi kondisi psikologis pemainnya. Kondisi tersebut, tutur Zaini, berpotensi memberikan dampak negatif saat berinteraksi dengan masyarakat.

Zaini menjelaskan, pada permainan moderen, kemenangan adalah tujuan utama. Bila seorang pemain belum memperoleh kemenangan, tutur Zaini, dia belum merasa senang. Sehingga, ujar dia, esensi permainan yang seharusnya adalah untuk kesenangan dan menyenangkan menjadi pudar.

Imbasnya, ujar Zaini, para pemain permainan moderen akan melakukan apa saja untuk memenangkan tantangan yang ada. Bahkan, ujar dia,kalau ada kecurangan yang bisa dilakukan, pasti akan diterapkan untuk mengincar kemenangan yang berdampak pada kesenangan. "Jika praktik itu diterapkan di dunia nyata, maka dunia ini akan berisi orang-orang curang," tutur Zaini.

0 komentar:

Posting Komentar

Categories

Agen Bola (11) Antivirus (1) Belajar Gitar (3) Belajar Hipnotis (3) Berita Terbaru (10) Breaking News (8) Butik Online (3) cerita dewasa (8) Cerita Lucu (9) CERITA NATAL (1) CERITA PANAS (3) Contoh Makalah (1) Contoh Pidato (1) Cowok Keren (1) Daftar Transfer Pemain (1) FILM TERBARU (11) Foto Animasi (1) FOTO ARTIS (23) Foto Binatang (1) foto lucu (3) Game HP (1) Game online (11) Game PC (1) Harga Cincin Kawin (1) Harga emas (4) harga HP Terbaru (6) Harga Kamera (1) Harga laptop (1) Harga Mobil (1) Harga Motor (3) Harga TIKET pASAWAT (2) Hari Raya Imlek (1) Hasil Liga Champions (1) Hasil Togel (1) HOT ARTIS (10) Hot News (19) INTERNATIONAL (2) Jadwal Moto Gp (1) Jadwal Sepak Bola (4) Judul Skripsi (1) Karya Tulis (1) Kata Bijak (3) Kata Cinta (5) Kata Galau (2) Kata Gokil (1) Kata Kata Lucu (2) Kata Rayuan Gombal (2) Klasemen Sepak Bola (1) Komik Terbaru (2) kontak jodoh (1) Kontes SEO (3) Kumpulan Pantun (1) Kumpulan Puisi (13) Kunci Gitar (1) Lagu Terbaru (8) Lagu Valentine (1) Lirik Lagu (3) Lowongan Pekerjaan (3) Pantun Lucu (1) Profil Band (2) Profil Pemain Bola (4) Profil Selebritis (3) Ramalan (5) Ramalan Nama (5) Resep Kue Kering (1) resep makanan (4) Screensaver (1) Sms Cinta (4) sms gratis (1) Sms Hari Raya (1) sms Imlek (1) SMS Lucu (3) SMS NATAL (2) Sms Puasa (2) Sms Ramadhan (1) Sms Sedih (1) SMS TAHUN BARU (1) SNMPTN (1) status lucu (4) Surat Lamaran Kerja (1) Tips Cinta (4) tips dan trik (8) tips diet (3) Tips Kesehatan (14) Toko Online (1) TRAVEL (1) Tv Online (2) Ucapan Cinta (1) Ucapan Selamat Pagi (1) VIDEO LUCU (1) Video Panas (1) YOUTUBE (1)

My Friend Blogger